Wisata Alam di Pulau Sumatera yang Harus Dijelajahi

rekomendasi wisata di Pulau Sumatera

Liburan semester akan tiba sebentar lagi. Sudah tahu hendak berlibur ke mana? Pulau Sumatera mungkin bisa kamu pertimbangkan untuk destinasi wisata kali ini. Sumatera menjadi tempat paling seru untuk berpetualang menggunakan mobil pribadi atau Tour Travel Terbaik di Medan.

Terdapat tiga jalur lintas Sumatera yang bisa dipilih. Kamu bisa lewat jalur lintas barat bila ingin menikmati pemandangan pantai di sepanjang perjalanan. Atau melewati jalur lintas tengah dan timur untuk menikmati jalan berkelok di pegunungan tinggi, wisata air terjun dan danau besar.

Lantas, destinasi wisata mana saja yang direkomendasikan? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Pesisir Kalianda, Lampung

Rekomendasi pertama adalah pesisir Kalianda di Lampung. Dari pelabuhan Bakaheuni, kamu cukup mengikuti jalur lintas barat Sumatera dan mampir ke pesisir Kalianda sebelum sampai di Bandar Lampung.

Di sepanjang Kalianda, kamu akan menemukan beberapa deretan pantai cantik seperti Tapak Kera, Marina, Batu Lapis, Sebalang dan lainnya. Semua pantai mempunyai panorama surgawi masing-masing. Jika ingin menikmati pantai-pantai di sepanjang Kalianda, kamu perlu bermalam agar bisa lebih puas.

Danau Ranau, Sumatera Selatan

Selanjutnya di perbatasan provinsi Lampung dan Sumatera Selatan, kamu akan menjumpai destinasi wisata Danau Ranau. Destinasi wisata di Sumatera satu ini menempati posisi kedua sebagai danau terbesar di Pulau Sumatera setelah Danau Toba.

Pemandangannya masih sangat asri dan akan memanjakan mata. Selain itu, udaranya juga sejuk dan menyegarkan, sehingga kamu bisa betah menikmati perpaduan panorama dan suasana yang cocok untuk refreshing.

Bukit Khayangan, Kerinci, Jambi

Dari Sumatera Selatan, lanjutkan perjalanan ke Jambi dan mengunjungi Bukit Khayangan. Bukit ini berada pada ketinggian 1.500 meter di atas laut. Adanya kabut dan awan yang turun ke dataran rendah membuatmu serasa berada di atas awan.

Kamu pun bisa memandang panorama Gunung Kerinci yang menakjubkan secara lebih dekat. Bagi yang ingin mencari suasana berbeda untuk menyegarkan pikiran dari rutinitas harian yang melelahkan, objek wisata di Sumatera satu ini merupakan pilihan terbaik.

Danau Toba dan Pulau Samosir, Sumatera Utara

Berlibur di Sumatera tidak afdol rasanya jika tidak singgah ke Danau Toba dan Pulau Samosir yang berada di tengah-tengah danau. Danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara ini merupakan danau vulkanik yang terbentuk setelah letusan Gunung Toba ribuan tahun yang lalu.

Tidak hanya menikmati keindahan panorama alam yang mengagumkan, kamu juga bisa mengenal lebih dekat adat dan budaya masyarakat suku Batak yang ada di desa sekitar Danau Toba atau Pulau Samosir.

Itulah beberapa rekomendasi objek wisata, mostly wisata alam di Pulau Sumatera yang wajib kamu jelajahi ketika berlibur ke sana. Liburanmu akan semakin menyenangkan dengan menggunakan paket tur dari Narasindo Tours and Travel.

Tour Travel Terbaik di Pulau Sumatera satu ini menawarkan berbagai macam paket tur yang bisa kamu pilih sesuai keinginan. Tersedia pula rental mobil, SIC Tour, M.I.C.E (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition) dan lain-lain.

Untuk mengetahui apa saja paket tur serta layanan lainnya, langsung saja kunjungi website resminya di narasindotours.com. Semoga bisa membantu, ya!

List Blog Keren Rajabacklink

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *